Penambahan titik kabel ground pada Suzuki Karimun

Penambahan titik kabel ground pada Suzuki Karimun

 Karena diskontinuednya kabel ground ME, saya sharing sedikit cara pembuatannya dan titik-titik yang perlu untuk diberikan tambahan ground;
Titik-titik yang perlu ditambah ground adalah:
A. Baut di bawah ujung lubang masuk saringan udara.
B. Baut 10 mm di ujung cylinder head.
C. Baut shock breaker di belakang aki.
D. Dipasang di dudukan setelan alternator menggunakan tambahan baut dan mur 12 mm.
E & F Dipasang ke baut 10 mm di 2 baut dudukan fuel rail. Masing-masing 1 buah.

Semua titik di atas (A, B, C, D, E, F) dihubungkan ke aki negatif menggunakan 10 cm bahan tembaga yang diberi lubang-lubang.

Kabelnya silakan ukur sendiri sesuai kebutuhan mau lewat mana?
Kabel minimal yang dibutuhkan sebesar 4 mm (lebih besar lebih baik). Sekun yang dibutuhkan:
A, B, E, F dibutuhkan sekun lubang 6 mm.
C, D dibutuhkan sekun lubang 8 mm.
Untuk ujung lainnya yang dipasang ke aki pakai sekun lubang 6 mm.
Kuningan biasanya dilubangi dengan mata bor 7 mm.

Pemasangan kabel ke sekun sebaiknya menggunakan crimping tools yang baik setelah itu disolder mateng minimal menggunakan solder 60 watt.
(kalo 40 watt agak sulit nyoldernya, dan kurang panas).

Setelah semua sekun disolder tinggal pasang sesuai gambar dibawah ini.

Do It Yourself with Your Own Risk....

Comments

Popular Posts